Kamis, 13 Juni 2013

Cara Menampilkan Foto Author Di Pencarian Google

Cara Menampilkan Foto Author Di Pencarian Google [ Tutorial Blogspot ]

Jika kita memiliki sebuah blog, halaman blog kita pasti akan muncul di halaman hasil penelusuran mesin pencari terutama Google. Meskipun kemunculan halaman blog tersebut tergantung pada SEO dan keyword yang diinginkan, tetapi kemungkinan kemunculan halaman blog kita di hasil penelusuran tetap ada. Secara default, tampilan halaman blog yang muncul hanya berupa teks. Agar lebih menarik minat pembaca untuk berkunjung, kita dapat menambahkan gambar di samping teks halaman blog kita tersebut dengan cara yang mudah.

Googling, sebuah istilah yang terbentuk dari proses pencarian yang dilakukan menggunakan mesin pencari Google. Padahal google bukanlah sebuah kata kerja, namun karena dominasinya di jagat maya sehingga orang akan familiar dengan istilah serapan tersebut. Aturan Grammar pun tidak berlaku lagi :D.

Saya yakin hampir seluruh pengguna internet pernah menggunakan mesin pencari seperti google, bing, maupun yang lain. Dari hasil pencarian terkadang kita mendapatkan apa yang kita inginkan, namun tidak jarang kita mendapatkan hasil yang berupa sampah, yaitu situs yang penuh dengan kata kunci namun tidak memberikan informasi yang kita inginkan.

Blog yang memiliki foto pada tampilan halaman blognya di halaman hasil penelusuran Google akan menarik minat pembaca untuk berkunjung karena kesan menarik serta sugesti bahwa blog tersebut populer dan terpercaya.

Saat ini sudah cukup banyak foto yang muncul pada hasil pencarian google search. Karena memang ini merupakan fitur resmi dari google. Jadi jangan harap foto yang muncul di google search akan muncul di mesin pencari lain, tapi tidak menutup kemungkinan mesin pencari lainnya akan mengadopsi cara ini. Berikut beberapa alasan kenapa kita perlu menampilkan foto pada hasil pencarian google:

1. Menambah tingkat kepercayaan pencari. Banyak situs-situs sampah bertebaran yang orang akan memilih hasil pencarian. Dengan foto penulis, orang akan berfikir bahwa pemilik blog ini orang yang professional, sampai google pun menampilkan fotonya di hasil pencarian. Hal ini membuat orang tidak ragu untuk membuka link kita

2. Meningkatkan jumlah pengunjung. Point ini berkaitan dengan point pertama, meningkatnya kepercayaan orang akan situs kita, secara otomatis situs kita akan banyak mendapatkan pengunjung.

3. Mempromosikan diri. Dengan munculnya foto kita di mesin pencari secara tidak langsung akan mempromosikan diri supaya lebih dikenal oleh orang yang mencari informasi sesuai bidang yang kita geluti.


Syarat utama untuk menampilkan foto pada hasil google search adalah akun Google Plus, karena foto yang muncul merupakan foto profil yang ada di akun G+. Jika belum memiliki, silakan daftar Google Plus terlebih dahulu. Setelah mendaftar buka tab profile kemudian edit profile. Pilih bagian contributor to, setelah itu isikan alamat blog sobat disitu.

Adapun cara untuk menampilkan foto di pencarian Google adalah sebagai berikut.

1. Masuk ke akun Google+ > profil > edit profil > tentang > ganti kontributor dan tautan dengan judul dan URL blog kita.

Contohnya seperti gambar di bawah ini

Tutorial Blogspot
2. Masuk ke akun blogger > dasbor > template > edit HTML.

3. Contreng Expand Template Widget dan tekan tombol Ctrl+F pada keyboard untuk menampilkan kotak penelusuran.

4. Cari kode <head> dan masukan kode berikut dibawahnya.
<link href='https://plus.google.com/112919392014953478875' rel='author'/>
<link href='https://plus.google.com/112919392014953478875' rel='publisher'/>
5. Ganti ID Profil Google+ berwarna merah dengan ID Profil Google+ milik sobat masing-masing dengan cara melihatnya pada address bar.

6. Untuk memastikan keberhasilan dalam menampilkan foto pada pencarian Google, masukan URL blog kita pada Google Richsnippet.

Contohnya seperti gambar di bawah ini

Tutorial Blogspot
Jika dalam tampilan preview di Google Richsnippet halaman blog kita sudah berhasil menampilkan foto, bukan berarti foto tersebut langsung muncul di halaman hasil penelusuran Google yang sebenarnya. Hal ini dimungkinkan Google perlu melakukan pengaturan khusus terkait proses penambahan foto yang telah kita lakukan. Gunakan foto profil yang akan ditambahkan dengan foto yang sopan dan mudah diingat karena bukan tidak mungkin foto tersebut akan menjadi branding bagi blog kita.
Demikianlah sobat akhir cerita tentang Cara Menampilkan Foto Author Di Pencarian Google. Semoga sobat tidak kecewa membacanya dan semoga foto author sobat dapat tampil di pencarian google. Salam Blogger
 
Sumber : http://aliyfaizal.blogspot.com/2013/03/cara-menampilkan-foto-author-di.html

0 komentar:

Posting Komentar